Minggu, 14 April 2013

Hindari Merokok di Pagi Hari ( Cepat Meninggal )



detail berita
Stop merokok (Foto: Google)

Ilmu Tambahan [ Kesehatan ]-ANDA ingin jadi perokok yang ingin berumur panjang? Caranya gampang, mulailah untuk menghindari merokok pada pagi hari dari sekarang.


Hal ini sebagaimana hasil penelitian terbaru dariPenn State yang menjelaskan bahwa merokok saat pagi hari bisa mengembangkan paru-paru dan juga meningkatkan potensi kanker mulut. Selain itu, kondisi ini tidak peduli berapa banyak merokok dalam sehari.

Selanjutnya, peneliti menemukan seseorang yang merokok di pagi hari memiliki tingkat tertinggi penerimaan zat negatif dari isapan rokoknya, sehingga zat negatif itu masuk dalam darah Anda. Sementara itu, berbeda bagi mereka yang merokok dengan menunggu setengah jam setelah bangun pagi.

"Merokok di pagi hari merupakan indikator bagaimana seseorang sudah kecanduan nikotin," kata Steven Branstetter, Ph.D, ketua penelitian itu sekaligus asisten profesor kesehatan biobehavioral di Penn State.

Menurutnya, mengapa risiko merokok di pagi lebih berbahaya, hal ini karena biasanya perokok itu akan menghirupnya sampai dalam dan menahan asapnya di paru-paru mereka lebih lama. Namun terparahnya, mereka melakukan itu tidak hanya satu batang saja. Demikian seperti dilansir Mens Health.

Sementara itu, seseorang yang merokok di sepanjang waktu tetap lebih parah dampaknya pada kesehatan. Jadi,  saran dia harus menghentikan kebiasaan merokok.
(tty)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar